Seva, Covid, Korwil 3, SSG Semarang, Sembako

"Tidak ada tempat di dunia ini dimana Tuhan tidak ada. Dimanapun engkau melihat ada Tuhan disana"

(Wejangan Bhagavan, 21 Mei 2006)

Menjelang Lebaran tentu kebutuhan warga meningkat, bagi mereka yang berkecukupan tentu tidak menjadi masalah, namun bagi mereka yang kekurangan secara ekonomi terlebih saat covid ini tentu sangat berpikir untuk memenuhi kebuuhan keseharian, mengambil momen jelang Indul Fitri  SSG Semarang melaksanakan Seva kepada sesama. ​Pada 23 Mei 2020, SSG Semarang mendistribusikan sebanyak 31 paket sembako yang terdiri dari beras 5kg, minyak sayur 1 lt, gula 1/2 kg, telur 1 kg, kecap manis 1 botol kepada saudara-saudara kita di wilayah Semarang Barat. 

Seva dilakukan dengan tetap memerhatikan protokol kesehatan sesuai dengan anjuran pemerintah. Semoga Seva ini dapat bermanfaat bagi saudara-saudara kita yang membutuhkan dan kita senantiasa diberi berkat serta kesempatan untuk selalu berbagi kepada sesama. Jai Sairam